Aku Bertanya Kepada Siapa

Aku bertanya kepada siapa lagi
jika bukan pada diriku sendiri
hujan dan tanah dari kalbu yang terabaikan
yang dihunus berulang-ulang
Aku bertanya kepada siapa lagi
jika bukan pada diriku sendiri
aku yang menjalani seluruh perih
aku yang mencoba berlari
aku yang mencoba beralih dan pergi
Aku masih belum bisa mengambil langkah
kaki-kakiku tertahan tertambat di dirimu
dan aku masih juga menangisi dengan sia-sia
sisa rasa itu yang kemarin kucoba semayamkan
namun ada nafasnya yang masih tertinggal di belakang.
aku bertanya kepada siapa lagi bagaimana caraku agar bisa melupakanmu



Karya: M. Nuris Hisyam Ramadhani

posted under |

0 komentar:

Posting Komentar

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda

Entri Populer

My Calendar

Feedjit

lt;noscript>Feedjit Live Blog Stats≶/noscript>
welcome. Diberdayakan oleh Blogger.

Followers


Recent Comments